Prediksi Liga Inggris Brentford vs Liverpool: Waktunya Kembali ke Jalur Kemenangan

BERITA TERBARU HARI INI – Prediksi Liga Inggris Brentford vs Liverpool: Waktunya Kembali ke Jalur Kemenangan. Liverpool bertamu ke markas Brentford pada lanjutan Liga Inggris 2024/2025 di Gtech Community Stadium, Sabtu (18/1/2025) pukul 22.00 WIB. Pertandingan bisa Anda saksikan melalui streaming Vidio.

Gagal berjaya di dua partai terakhir, Liverpool melihat keunggulan pada puncak klasemen sementara Liga Inggris terkikis. Mereka kini cuma memimpin empat nilai atas Arsenal, meski masih punya tabungan satu pertandingan.

Jika mau menjaga selisih tersebut, Liverpool tidak punya pilihan selain kembali ke jalur kemenangan. Partai kontra Brentford memberi kesempatan itu meski tampil di markas lawan.

Pasalnya, tuan rumah sedang dirudung performa buruk. The Bees hanya menang dua kali di 10 duel terbaru sehingga terlempar dari 10 besar.

“Setiap pertandingan di Liga Inggris selalu sulit. Kami harus menemukan cara berbeda di setiap laga dalam usaha merebut tiga angka. Kami tidak selalu bermain sempurna, tetapi selalu bekerja keras untuk menang,” kata Kapten Liverpool Virgil van Dijk.

Lihat perkiraan pemain, rekor pertemuan, perbandingan performa, dan dapatkan link live streaming Liga Inggris Brentford vs Liverpool di halaman berikut:

Perkiraan Pemain dan Rekor Pertemuan Brentford vs Liverpool

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *